Pernahkah mata anda merasa gerah melihat warna sebuah rumah? Atau sebaliknya justru merasa begitu nyaman? Atau lagi melihat cara seseorang berpakaian?
Itulah contoh efek dari kombinasi warna. Sebuah rumah dengan kombinasi warna yang amburadul, akan membuat mata eneg dan muak melihatnya. Tapi jika disentuh oleh perpaduan warna yang menawan, maka mata menjadi betah bahkan tidak pernah bosan melihatnya. Begitulah banyak hal dalam produk kehidupan, tidak bisa lepas dari kombinasi warna.
Lalu Apa Itu Kombinasi Warna?
Gamblangnya adalah perpaduan beberapa warna dalam satu bidang, objek, karya dan produk. Perpaduan itu dengan cara menampilkan beberapa warna dengan pertimbangan tertentu. Dalam hal ini dengan menerapkan prinsip-prinsip desain. Tujuannya untuk apa dan target yang akan melihatnya siapa. Singkatnya, kombinasi warna sama dengan menata warna. Penataan disini bermakna mempertimbangkan hubungan antar warna yang digabungkan. Karena setiap warna, punya sifat, karakter dan efek yang berbeda. Karena itu saat disandingkan, setiap warna akan menimbulkan citra psikologis yang sangat kaya. Karena itulah mereka perlu ditata, perlu dipadukan untuk mencapai efek-efek tertentu yang diinginkan.
Beberapa contoh kombinasi warna bisa dilihat pada gambar dibawah ini: